Oleh: Imonika Hansputri (kontributor uniknya.com)
[UNIKNYA.COM]: Demam Kpop melanda dunia. Banyak orang yang tergila-gila dengan musik dari Negeri Ginseng tersebut lalu menjadi penggemar fanatiknya. Mewabahnya aliran Kpop tentu saja tidak terlepas dari bermunculannya Girl Band dan juga Boy Band dari Korea Selatan. Yang paling menonjol tentu saja para Boy Band Korea dengan suara indah dan paras menawan yang memikat hati kaum perempuan, termasuk perempuan Indonesia. Berikut uniknya.com menyajikan daftar lima Boy Band yang paling terkenal di Indonesia:
1. Super Junior
Pada debut pertamanya di tahun 2005, Super Junior ‘hanya’ beranggotakan dua belas orang yaitu Leeteuk, Heechul, Han Geng, Yesung, Kangin, Shindong, Sungmin, Eunhyuk, Donghae, Siwon, Ryeowook, dan Kibum. Kemudian pada tahun 2006 Kyuhyun bergabung dengan grup ini dan membuat Suju didapuk sebagai Boy Band dengan anggota terbanyak saat itu. Tidak hanya populer di Korea Selatan, Suju juga telah mendunia sejak 2009 lewat single terlarisnya yang berjudul “Sorry sorry”. Gaung kesuksesan mereka juga kencang terdengar di Indonesia. Pada 4 Juni 2011 lalu mereka menggelar konser di Indonesia dalam sebuah festival Korea bertajuk ‘KIMCHI’. Para fans fanatiknya dibuat histeris sepanjang pertunjukan ketika grup yang kini beranggotakan sepuluh orang ini membawakan lagu ‘Bonamana’, ‘No another’, ‘Perfection’, ‘Super Girl’, dan kemudian ditutup dengan ‘Sorry sorry’.
2. 2PM
2PM adalah Boy Band Korea Selatan yang berada dibawah manajemen ‘JYP Entertainment’ bersama-sama dengan artis ngetop Korea lainnya seperti ‘2AM’, ‘Wonder Girls’, dan ‘Miss A’. Pada awalnya 2PM beranggotakan tujuh orang, tetapi 2009 lalu sang leader, Jaebeom, mengundurkan diri karena tersandung sebuah skandal. Sekarang 2PM terdiri dari Junsu, Junho, Nichkhun, Taecyeon, Wooyoung, dan Chansung. Semenjak kepergian Jaebeom popularitas 2PM bukannya meredup malah justru semakin meroket. Boy Band yang terkenal dengan gerakan tariannya yang enerjik ini bahkan telah dua kali menggelar konser di Indonesia.
3. SHINee
SHINee merupakan salah satu boyband Korea yang mengusung musik R&B kontemporer dengan sangat baik. Kelompok yang beranggotakan lima orang ini dibentuk tahun 2008 lalu oleh ‘SM Entertainment’. Selama berkarier di industri musik Korea, SHINee telah berhasil menyabet banyak penghargaan. Selain itu konser tur mereka baik di Korea maupun di negara Asia lainnya selalu dipenuhi penonton. Pada Oktober 2010 lalu mereka ikut meramaikan sebuah acara musik di Indonesia dan mendapat sambutan yang luar biasa. Bahkan dua orang anggotanya sempat terluka karena banyaknya penggemar yang berebutan ingin bersalaman dengan mereka. SHINee juga dikenal sebagai Boy Band fashionable yang banyak mempengaruhi gaya berbusana para penggemarnya.
4. MBLAQ
MBLAQ adalah singkatan dari Music Boys Live in Absolute Quality. Grup beranggotakan lima orang ini diproduseri oleh penyanyi serbabisa, Rain. Sebelum tampil pertama kali di hadapan publik pada Oktober 2009, para anggota MBLAQ menjalani masa training yang ketat selama dua tahun. Single perdana mereka, “Oh Yeah”, telah banyak ditunggu oleh penggemarnya bahkan sebelum debut perdananya. Sebelum tergabung sebagai Boy Band masing-masing anggota MBLAQ memang sudah sering wara-wiri di dunia entertainmen Korea. Lee Joon pernah berperan sebagai Raizo (Rain versi muda) di film ‘Ninja Assassin’. Jung Byung Hee (G.O) pernah tergabung dalam trio ‘TY KEYS’ pada tahun 2007.Selain itu, anggota lainnya yang bernama Bang Chul Yong (Mir) juga tidak terlepas dari kesuksesan kakak perempuannya yang merupakan artis ternama Korea, Go Eun Ah. Yang terakhir, Chun Doong (Thunder), adalah adik dari Sandara Park anggota grup ternama ‘2NE1’.
5. DBSK
Grup yang juga dikenal dengan nama TVXQ ini beranggotakan lima personel. Mereka dibentuk pada tahun 2003 lalu dibawah naungan SM Entertainment. Peristiwa penting dalam karir bermusik mereka terjadi pada tahun 2008 saat DBSK berprestasi sebagai Boy Band Korea pertama yang singlenya mampu masuk ke deretan tangga lagu Jepang. Lewat single berjudul ‘Oricon’ itu mereka menjaring penggemar setia di Jepang. Hal tersebut dibuktikan dengan terjualnya album kompilasi mereka yang menembus 413 ribu kopi hanya dalam waktu satu pekan. Penjualan ini memecahkan rekor penjualan tertinggi pada minggu pertama oleh penyanyi asing yang sebelumnya dipegang oleh Bon Jovi pada tahun 1995 (379 ribu kopi). (**)
Sumber : http://www.uniknya.com | |
---|---|
0 comments:
Post a Comment